Haruskah startup mengeluarkan banyak uang untuk desain logo?
Berapa banyak yang harus Anda keluarkan untuk sebuah logo?
Baru-baru ini saya menanyakan pertanyaan ini kepada seorang teman yang memiliki perusahaan agensi brand, hanya untuk mengukur reaksi, dan jawabannya adalah, “berapa biaya untuk membangun rumah?” Dari jawaban tersebut terlihat bahwa dia sangat “bijak”, dan kenyataannya dia benar. Sebuah logo dapat berharga paling sedikit $ 5 atau lebih dari setengah juta dolar melalui agensi branding dan pemasaran top-of-the-line.
Jadi, berapa harga yang pantas untuk Anda berikan ketika Anda ingin membuat logo perusahaan Anda?
Jawaban dari pertanyaan ini sebetulnya bergantung pada situasi Anda sekarang, sesederhana itu dan sejujur itu, semuanya bergantung dari berapa banyak uang yang Anda miliki di bank yang dapat Anda dedikasikan untuk sebuah logo, seberapa jauh Anda ingin mengembangkan brand Anda dan suara brand Anda. Mari kita lihat dua skenario yang paling mungkin diterapkan pada keadaan Anda.
Baru merintis
Ketika Anda berada pada tahap ini dalam usaha Anda, Anda jelas hanya bisa menghabiskan sedikit uang – jadi pemikiran menghabiskan ribuan untuk logo bukanlah kenyataan. Kabar baiknya adalah bahwa ada sejumlah opsi efektif untuk memiliki logo yang diproduksi dengan biaya rendah – yang bisa dimulai dari $ 5 di fiverr.com hingga beberapa ratus dollar di 99 Desain.
Keduanya mewakili opsi awal yang nyata, tetapi dengan yang terakhir, 99 Desain, menawarkan sejumlah besar seniman dan desainer grafis yang mengirimkan ide mereka sebagai opsi dan bersaing untuk mendapatkan order dari bisnis Anda – berbeda dengan Fiverr, yang mencakup Anda bekerja secara langsung dengan salah satunya individu – tetapi juga sangat murah.
Tentunya ada banyak sekali pilihan dalam hal desain grafis untuk logo Anda – dengan BottleKeeper kami membayar $ 200 kepada seorang desainer grafis yang sebelumnya bekerja dengan saya untuk membuat persis seperti yang kami perintahkan, yang bekerja dengan baik selama sekitar satu tahun. Kesulitannya, di awal merintis usaha adalah Anda belum benar-benar mengetahui brand atau suara brand Anda, sebagian besar karena Anda tidak memiliki cukup waktu dan interaksi untuk mengembangkannya, jadi sama sekali tidak ada alasan bagi Anda untuk membayar ribuan dollar kepada seseorang untuk mendesain logo final Anda.
Waktunya ekspansi
Ketika Anda telah berkecimpung dalam bisnis selama beberapa waktu – mungkin sekitar satu tahun – dan Anda merasa brand dan suara Anda telah dibangun dan ditentukan dengan kuat. Anda pasti sudah memiliki beberapa pendapatan dan, seperti hampir semua startup, menginvestasikan kembali pendapatan itu kembali ke bisnis untuk dapat mengembangkan infrastruktur, produk, jalur penjualan, dll. Anda telah sampai pada titik di mana menurut Anda perusahaan telah berkembang pesat, logo awal yang Anda kembangkan dengan menghabiskan sejumlah biaya kecil kini sudah siap untuk dikembangkan menjadi lebih besar lagi.
Saat ini, ada perbedaan yang cukup besar antara kebutuhan Anda sebelumnya dan kebutuhan saat ini, karena Anda sudah membentuk brand yang kuat dan sekarang merupakan saatnya untuk menuangkan semua brand Anda ke dalam logo yang Anda miliki. Dengan membuat logo baru, bukan berarti Anda harus membuang sepenuhnya logo Anda saat ini. Anda bisa saja mengubah atau menciptakannya kembali logo Anda sedemikian rupa sehingga lebih mewakili brand Anda.
Pada tahap ini, Anda akan mencari layanan dari perusahaan pengembang merek dan logo yang memiliki keahlian yang diperlukan untuk membawa brand yang Anda bangun dan secara visual menciptakannya kembali menjadi sesuatu yang sangat kreatif dan representatif. Setelah Anda mencapai titik ini, Anda dapat berharap untuk berinvestasi – ya, berinvestasi – hingga $ 5.000 hingga $ 10.000.