Kepemimpinan

Cara menjadi pemimpin inspirasi

Untuk menjadi pemimpin yang baik, Anda harus memiliki kecerdasan. Tetapi untuk menjadi pemimpin besar, Anda harus mampu memotivasi individual untuk bekerja meraih tujuan yang sama, Anda membutuhkan sesuatu yang lebih dari sekedar cerdas, Anda butuh kecerdasan emosional.

Pemimpin besar harus mampu beradaptasi untuk menjaga hubungan, membaca bahasa tubuh seseorang, menangkap sinyal–sinyal sosial, dan mengakui perjuangan dan kesulitan orang lain, menurut infografis yang diciptakan oleh Business Management Degrees, sebuah situs yang membandingkan informasi pada program manajemen bisnis.

Untuk menjelaskan lebih dalam mengenai beberapa kategori kecerdasan emosional, infografis berikut ini juga menggambarkan beberapa gaya kepemimpinan, termasuk kelebihan dan kekurangan dari gaya kepemimpinan tersebut. Sebagai contoh, “pemimpin authorative” atau seseorang yang sering memotivasi karyawannya dengan antusiasme, seringkali dapat memotivasi karyawan dengan baik untuk meraih tujuan tertentu, tetapi mereka tidak dapat melakukan hal dengan baik ketika diberikan tanggung jawab untuk melakukan promosi.

Lihatlah infografis berikut ini untuk melihat seperti apakah kepemimpinan Anda dan seperti apa sosok kepemimpinan yang Anda idamkan. Jika Anda belum bisa menjadi pemimpin yang Anda idamkan, sediakan waktu sejenak untuk merenung. Mengembangkan kesadaran diri dan kecerdasan emosional akan memberikan Anda tools agar Anda menjadi lebih efektif dalam memotivasi tim Anda.

Cara menjadi pemimpin inspirasi

Related Articles

Back to top button